Kakorlantas Apresiasi Kesiapan Mandalika Sambut World Superbike

MandalikaPost.com
Jumat, Oktober 15, 2021 | 14.12 WIB
Kakorlantas Polri Irjen Istiono bersama jajaran, saat memberikan keterangan pers di sela kunjungannya ke kawasan The Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

MANDALIKAPOST.com - Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Istiono meninjau Sirkuit Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Rencananya, Indonesia akan menggelar World Superbike (WSBK) untuk pertama pada 19-21 November 2021 mendatang.


Istiono datang ke Sirkuit Mandalika bersama tim Direktur Utama (Dirut) Jasa Raharja, Rivan A Purwantono. Kedatangannya tersebut dalam rangka asistensi terhadap Sirkuit Mandalika yang bakal menggelar event internasional.


"Tujuannya langsung memberikan asistensi. Kaitannya dengan personel, sarana, dan prasarana. Sinergitas pemangku kepentingan untuk sama-sama menggarap event yang baru pertama kali kelas dunia, yang akan digelar di Indonesia," ujar Istiono di Mandalika, Lombok Tengah, Kamis (14/10/2021).


Dalam kesempatan tersebut, Istiono meninjau persiapan sirkuit mulai dari hulu hingga ke hilir. Di antaranya seperti personel, sarana, hingga manajemen yang ada.


"Saya mengapresiasi persiapannya sangat komperhensif, baik dari aspek perencanaannya, ini sudah di-plotting dan sudah ditata kekurangannya. Seterusnya tinggal dilatih kemampuan personelnya," ucap Istiono.


Direktur Lalu Lintas Polda NTB Kombes Pol Djoni Widodo, S.I.K yang memberikan paparan menjelaskan kesiapan timnya untuk melaksanakan pengamanan jalan khususnya yang berkaitan dengan fungsi lalu lintas." Kami telah menyiapkan rekayasa Arus lalu lintas dan juga ploting anggota untuk mengantisipasi dinamika di pra sampai akhir WSBK ini" jelas Joni. 


Indonesia melalui Mandalika International Street Circuit akan menggelar ajang World Superbike (WSBK) 2021 pada November mendatang. 


FIM (Federation Internationale de Motcyclisme) dan DWO (Dorna WorldSBK Organization) telah memastikan Indonesia sebagai penyelenggara balap motor WorldSBK perdana di bulan November 2021


Indonesia melalui Mandalika International Street Circuit untuk pertama kalinya akan menggelar kejuaraan ini. Ini akan menjadi Final musim kejuaraan dunia superbike MOTUL FIM 2021. 


Sirkuit Mandalika akan menjadi seri penutup gelaran WSBK 2021 dan menjadi satu-satunya seri Asia di kalender World Superbike musim ini. Seri Indonesia akan digelar setelah seri Argentina di Circuitoo San Juan Villicum.


Jadwal putaran Indonesia ini digeser 1 minggu dari jadwal semula yang sedianya akan dilaksanakan pada tanggal 12-14 November diundur menjadi tanggal 19-21 November 2021.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kakorlantas Apresiasi Kesiapan Mandalika Sambut World Superbike

Trending Now