Bakesbangpoldagri NTB Bentuk Tim Desk ,Kawal Pemilu Damai

Ariyati Astini
Jumat, Januari 19, 2024 | 20.46 WIB Last Updated 2024-01-19T12:46:53Z


Kepala Badan Kesatuan Bangsa Politik Dalam Negeri (Kesbangpoldagri) Provinsi NTB, Ruslan Abdul Gani






MANDALIKAPOST.com- Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat  (NTB)  melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri (Kesbangpoldagri ) Sudah membuat  Tim Dukungan Elemen Satuan Kerja (Desk) Pemilu serentak 2024 mendatang.


Kepala Badan Kesatuan Bangsa Politik Dalam Negeri (Kesbangpoldagri) Provinsi NTB, Ruslan Abdul Gani, Mengatakan , Tim pemantau ini nantinya  akan bertugas mendeteksi secara dini berbagai potensi permasalahan yang dapat mengganggu atau bahkan menggagalkan tahapan Pemilu.


Ditambahkan Ruslan,Tim Desk ini melibatkan TNI/Polri dari KPU dan Bawaslu kemudian intelejen- intelejen di Kabupeten/Kota. Semuanya lintas sektor. 


" Yang diawasi  Semuanya yang berpotensi untuk pemilu .Nanti Tim itu akan bergerak menelusuri daerah-daerah Vital atau rawan ,Tim itu ada dikabupaten kota dari tim jejaring yang kita efektifkan nanti akan berkordinasi dengan Kabupaten/Kota se -NTB terkait bagaiaman pelaksanaan Pemilu ini"terang Ruslan pada Jumat (19/1/2024).


Menurut Ruslan, Tim itu semua akan memantau termasuk bagaimana Netralitas ASN juga akan terpantau semuanya. Dengan adanya SK Gubernur terkait dengan tim Desk pemilu. " Ini merupakan upaya Kita di Bakesbangpoldagri NTB untuk mencegah dan mengedukasi Masyarakat yang akan melaksanakan Pemilu agar tidak terjadi keributan yang tidak diinginkan.


Menurutnya,  Desk Pemilu dan Tim Pemantau ini adalah langkah proaktif untuk memastikan setiap tahapan pemilu berjalan sesuai aturan dan menciptakan lingkungan politik yang sehat. "Namanya kita mau berpesta Demokrasi ngapain mau ribut-ribut" tandasnya.









Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bakesbangpoldagri NTB Bentuk Tim Desk ,Kawal Pemilu Damai

Trending Now