867 Orang Sembuh dari Infeksi Corona di Provinsi NTB

MandalikaPost.com
Sabtu, Juli 04, 2020 | 00.26 WIB
Update Data Covid-19 Provinsi NTB, Jumat 3 Juli 2020.

MATARAM - Satuan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi NTB mengumumkan penambahan 28 kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19, 6 tambahan angka kesembuhan, dan 1 kasus kematian, di Provinsi NTB, Jumat (3/7).

Hingga kini jumlah kasus komulatif Covid-19 di NTB tercatat sebanyak 1.311 kasus positif, di mana 867 diantaranya sudah dinyatakan sembuh.

"Dengan adanya tambahan 28 kasus baru terkonfirmasi positif, 6 (enam) tambahan sembuh baru, dan 1 (satu) kasus kematian baru, maka jumlah pasien positif Covid-19 di Provinsi NTB sampai hari ini (3/7/2020) sebanyak 1.311 orang, dengan perincian 867 orang sudah sembuh, 66 meninggal dunia, serta 378 orang masih positif dan dalam keadaan baik," kata Sekda NTB, H Lalu Gita Ariadi melalui keterangan tertulis, Jumat malam (3/7).

Menurutnya, untuk mencegah penularan dan deteksi dini penularan Covid-19, petugas kesehatan tetap melakukan Contact Tracing terhadap semua orang yang pernah kontak dengan yang terkonfirmasi positif.

"Diharapkan petugas kesehatan di Kabupaten/Kota melakukan identifikasi epicentrum penularan setempat Covid-19 untuk dilakukan tindakan pencegahan dan pengendalian penyebaran virus Covid-19," katanya.

Dengan semakin banyaknya kasus Covid-19 pada kelompok usia bayi dan balita maka masyarakat diharapkan untuk lebih waspada terhadap penularan penyakit tersebut karena kelompok usia ini rentan terhadap penularan penyakit. Untuk itu orang tua harus lebih perhatian terhadap kesehatan bayi dan balitanya serta tidak membawa mereka keluar rumah tanpa pengawasan dan berkumpul di tempat-tempat keramaian.

Lalu Gita mengungkapkan, kasus kematian karena Covid-19 sebagian besar disertai dengan penyakit tidak menular, seperti penyakit kardiovaskular (hipertensi, jantung), diabetes melitus, atau penyakit paru kronis.

"Oleh karena itu, diharapkan kepada masyarakat yang memiliki penyakit tidak menular tersebut agar lebih waspada dengan cara menjaga pola hidup bersih dan sehat serta tidak berakivitas di luar rumah untuk sementara waktu," katanya.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 867 Orang Sembuh dari Infeksi Corona di Provinsi NTB

Trending Now