Dua Prajurit Terbaik Kodim Loteng Diberangkatkan Satgas Apter Indonesia Bagian Timur

MandalikaPost.com
Kamis, November 05, 2020 | 17.04 WIB

LOMBOK TENGAH – Sebanyak dua prajurit terbaik dari Kodim 1620/Loteng diberangkatkan ke Papua untuk mengikuti tugas negara sebagai anggota Satgas Aparat teritorial (Apter) selama satu tahun. 


Pelepasan pemberangkatan dua prajurit tersebut yakni Serda Jumawan Dan Koptu Marjawan dilepas secara langsung dalam upacara pelepasan oleh Danramil 1620-07/Batukliang sebagai Inspektur upacara di lapangan apel Makodim 1620/Loteng, Kamis (05/11/2020)


Dalam pengarahannya Danramil 1620-07/Batukliang menyatakan bahwa 2 prajurit TNI Kodim 1620/Loteng yang ditugaskan sebagai anggota Satgas Apter ke daerah Papua tersebut adalah prajurit terbaik yang dinilai mampu menjalani tugas negara sebagai aparat teritorial di tempat prajurit itu ditempatkan.


“Hari ini kami melepas dua prajurit terbaik sebagai satgas Apter yang akan ditugaskan di Kodam Cendrawasih dan Kasuari,” kata Kapten Chb Heri Susanto. 


Selain itu menurut Kapten Chb Heri Susanto yang bahwa, pengiriman prajuritnya ke daerah Kodam XVII Cendrawasih Papua dan Kodam XVIII Papua Barat untuk membantu prajurit di kedua Kodam tersebut sebagai anggota Satgas Teritorial di Papua.


“Tugas bagi tentara merupakan kehormatan dan mereka disana akan melaksanakan tugas sebagai Babinsa,” katanya.


Terpisah Dandim 1620/Loteng Letkol Czi Prastiwanto, SE, MIPol menyatakan, tugas seorang prajurit TNI untuk ditempatkan sejumlah Kodim persiapan ini di Indonbesia bagian Timur merupakan kepercayaan dan kehormatan.


"Tugas tanggung jawab para Prajurit Satgas Apter yang akan bertugas di wilayah Indonesia bagian Timur merupakan kepercayaan. Ini suatu kehormatan dari negara yang harus dilaksanakan dengan penuh kebanggaan, kesungguhan, totalitas dan rasa tanggung jawab yang tinggi," jelas Letkol Czi Prastiwanto. 

 

Lebih lanjut, ia berpesan kepada kedua prajurit Kodim 1620/Loteng yang akan bertugas di Wilayah Indonesia bagian Timur untuk melaksanakan komunikasi sosial dengan baik.


"Dalam melaksanakan tugasnya agar selalu mengedepankan faktor keamanan diri, bekerja sama dengan seluruh komponen masyarakat dan pemerintah daerah setempat . Ini agar dapat tercipta keselarasan tujuan dan sasaran pembinaan teritorial, salah satunya dengan komunikasi sosial," katanya. 


Hadir dalam kegiatan ini para Perwira staf Kodim 1620/Loteng, para Danramil jajaran Kodim 1620/Loteng, para anggota staf dan Babinsa jajaran Kodim 1620/Loteng. 


 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dua Prajurit Terbaik Kodim Loteng Diberangkatkan Satgas Apter Indonesia Bagian Timur

Trending Now