Rujak Cingur Cak Rio di Mataram, Yummy Bikin Nagih !!

MandalikaPost.com
Rabu, Agustus 02, 2023 | 11.26 WIB
Warung Rujak Cingur Suroboyo di jalan Pejanggik, Pajang Timur, Kota Mataram.

MANDALIKAPOST.com - Kota Mataram bisa dibilang etalasenya kuliner nusantara. Selain kuliner khas setempat Ayam Taliwang, beragam kuliner daerah lain juga mudah ditemukan di ibukota Nusa Tenggara Barat (NTB) ini.


Tersaji menjadi menu hotel, hingga dijajakan di lapak-lapak warung tenda dan kaki lima sepanjang jalan utama Ampenan - Cakranegara.




Salah satunya adalah Rujak Cingur Suroboyo di jalan Pejanggik, Pajang Timur, Kota Mataram. PKL warung tenda milik Satrio Adi ini, selalu ramai pengunjung.


"Alhamdulillah saat ini lumayan ramai," kata Cak Rio, sapaan akrab Satrio Adi, Rabu 2 Agustus 2023.


Satrio Adi bersama istrinya, Ika Wulandari saat melayani pembeli di warung Rujak Cingur Suroboyo.

Dibantu sang istri Ika Wulandari, Cak Rio buka warung sejak pukul 11.00 Wita hingga 16.00 Wita setiap hari. Hanya beberapa jam berjualan, daganganya bisa ludes terjual.


Rujak Cingur dan Gado-Gado Sayur khas Surabaya, Jawa Timur, jadi andalan menu di warung ini. Soal citarasa boleh diadu, terkecap yummy pedasnya pasti bikin ketagihan.


Rujak Cingur Suroboyo di warug Cak Rio, citarasanya boleh diadu.

Untuk yang segar-segar, tersedia juga es kacang hijau khas Surabaya yang mendampingi. Selain es teh dan es jeruk.


Satrio Adi yang juga menjabat Sekretaris Assosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI) Kota Mataram, sudah cukup lama membuka warung Rujak Cingur Suroboyo. 


Warung Rujak Cingur Suroboyo di jalan Pejanggik, Pajang Timur, Kota Mataram.

Pria asli Surabaya ini mengaku senang bisa mempromosikan dan mengenalkan kuliner khas Jawa Timur di Kota Mataram ini.


"Sudah lumayan lama, kami ingin promosikan kuliner daerah. Sekarang sudah banyak pelanggan tetap, baik yang kantoran dan umum," katanya.


Anda yang sedang berlibur di Kota Mataram, Lombok, NTB, sesekali harus mencoba kuliner yang satu ini.





Seperti juga Anita (25), karyawan perbankan swasta yang menjadi pelanggan tetap Rujak Cingur Cak Rio.


Menurut Anita, Rujak Cingur dan Gado-Gado Sayur Suroboyo memang cocok untuk menu makan siang. Kuliner ringan penuh serat ini juga termasuk makanan sehat rendah kolestrol.


"Pokoknya wajib nyoba deh," ujar Anita.






Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Rujak Cingur Cak Rio di Mataram, Yummy Bikin Nagih !!

Trending Now