Pengcab Ferkushi Lombok Timur Segera Terbentuk, Siap Bertanding di Porprov NTB

MandalikaPost.com
Rabu, November 30, 2022 | 14.31 WIB
Direktur PT Rajawali Buana Agung, Ruhman SH bersama jajaran pengurus Ferkushi Lombok Timur saat rapat persiapan pengukuhan Pengcab Ferkushi Lombok Timur.

MANDALIKAPOST.com - Pengurus Cabang (Pengcab) Federasi Kurash Indonesia (Ferkushi) Kabupaten Lombok Timur segera terbentuk. Saat ini persiapan secara intens terus dilakukan untuk pengukuhan kepengurusan dalam waktu dekat.


Direktur PT Rajawali Buana Agung, Ruhman SH, didaulat menjadi Ketua Pengcab Ferkushi Lombok Timur. Persiapan acara pengukuhan dibahas dalam rapat persiapan, Rabu 30 November 2022 di Cafe Seco Lotim.


"Pengcab Ferkushi Lotim segera terbentuk dan dikukuhkan. Yang jelas kami siap untuk ikut bersaing di Porprov NTB," kata Bang Ruhman, sapaan akrab Direktur Rajawali.


Bang Ruhman menegaskan, saat ini sejumlah atlit Kurash Lotim terus berlatih secara intens. Hal ini dilakukan agar Ferkushi Lotim bisa meraih prestasi unggul di Porprov NTB nantinya.


"Atlet kami sudah mulai intens latihan, untuk persiapan mengikuti Porprov. Kami optimistis bisa unggul," tegasnya.


Kurash adalah jenis olahraga bela diri yang memiliki gerakan dasar saling membanting dengan mengaitkan baju khusus. Olahraga Kurash berasal dari wilayah Tatarstan, Asia Tengah atau yang sekarang dikenal dengan wilayah Uzbekistan.


Pada dasarnya, Kurash memiliki teknik bela diri yang hampir sama dengan judo dan gulat. Bedanya, Kurash hanya boleh menggunakan bantingan atas dengan tangan dan tidak boleh bantingan bawah atau menggunakan kaki.


Bagi masyarakat NTB, olahraga Kurash memang masih asing terdengar. Cabang olahraga Kurash untuk pertama kalinya dipertandingkan pada Asian Games 2018 Jakarta - Palembang.


Di sini, Indonesia sebagai tuan rumah wajib ambil bagian dalam cabor baru ini. Hal itu juga akan berlaku untuk NTB, dimana saat akan menjadi tuan rumah PON XXII tahun 2028 nanti, NTB wajib ambil bagian di cabor ini.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pengcab Ferkushi Lombok Timur Segera Terbentuk, Siap Bertanding di Porprov NTB

Trending Now